Wamena, WAGADEI – Pemuda Beor-Wupi menggelar pembekalan materi Paskah 2025 di Gereja Baptis Dundu, Distrik Gelok Beam, Kabupaten Lanny Jaya, Provinsi Papua Pegunungan, Minggu (11/4/2025).
Kegiatan pembekalan pemuda Beor-Wupi bertema “Kasih itu Pengorbanan” (1 Petrus 2:24) itu, dipimpin oleh Pdt. Vence Boul, dengan dukungan Gembala Stella.
Sejumlah pemuda, para pengasuh, gembala, dan jemaat lainnya, hadir dalam kegiatan tersebut.
Ketua Wilayah Beam, Danus Wenda menyampaikan apresiasi kepada pemateri, yang telah meluangkan waktu dan tenaganya, untuk membekali pemuda Beor-Wupi.
Dia juga menekankan menekankan pentingnya materi yang dibawakan.
Wenda menilai, ada semacam persepsi bahwa Paskah kurang mendapat perhatian. Padahal Paskah sama nilainya dengan perayaan Natal atau kelahiran Yesus Kristus.
Malahan pesta Paskah harus dirayakan secara meriah, karena mengenangkan sengsara, wafat, dan kebangkitan Kristus dari alam maut.
“Penting bagi kita untuk terus mengingatkan jemaat akan makna mendalam Paskah,” kata Danus Wenda.
Sementara itu, Penasehat Koordinator Pemuda Beor-Wupi, Kabupaten Lanny Jaya, Ermanus Tabuni mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus menjalin kerja sama dengan berbagai pemateri. Hal itu dilakukan untuk mendukung kegiatan seminar dan pembekalan di bawah koordinasi Beor-Wupi.
Dia bahkan optimistis bahwa kolaborasi semacam ini, akan meningkatkan kualitas pelayanan kepada jemaat.
“Melalui pembekalan ini, diharapkan jemaat dapat memahami dan menghayati makna Paskah secara lebih mendalam, sekaligus memperkuat kerja sama antara pemateri dan jemaat dalam pelayanan,” kata Tabuni. (*)