Peduli lingkungan, KNPI Dogiyai tanam 500 pohon

Nabire, WAGADEI – Dewan Pimpinan II Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD II KNPI) Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah melakukan penanaman pohon bambu sepanjang jalan trans Papua dari kampung Gopouya, Distrik Mapia hingga kampung Ugapuga Distrik Kamuu Timur yang berlangsung pada hari Kamis, (5/10/2023).

Menurut ketua DPD II KNPI Dogiyai Bernardo Boma, pihaknya tanam pohon bambu sebanyak 500 batang. Hal itu guna meminimalis terjadinya bencana alam karena wilayah terjadi rawan longsor.

“Ini menjadi kepedulian kami. Kami melakukan penanaman di titik rawan longsor karena akibat penebangan pohon dan bakar hutan membuat tidak ada serapan air ketika hujan. Jadi biasanya terjadi longsor di sepanjang jalan trans dan banjir di daerah lembah Kamuu,” kata Bernardo Boma.

Ia mengatakan, apalagi dengan perkembangan pembangunan lingkungan bukan menjadi fokus utama. Padahal lanjut dia, masalah keberlangsungan hidup ketika lingkungan dijaga dan ditata baik pasti alam tidak rusak.

Di bawah kepengurusan dia, pihaknya terus melakukan kegiatan pengembangan dan kepedulian untuk mendukung misi Pj Bupati Dogiyai.

“Kami tidak melakukan kegiatan bersifat euforia yang senang atau sesaat saja tapi tidak ada kemajuan pada generasi muda dan daerah kami berpikir ke depan bukan hari ini dan kemarin,” ujarnya.

Ia mengajak agar setiap rumah dan lahan harus menanam pohon agar kita menjaga alam tetap subur dan tidak bencana. “Ko jaga alam, alam jaga ko. Tong baku jaga. Selamatkan Papua,” kata dia. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan